twitterfacebookgoogle plusrss feedemail
Life-ex photo banner-211_zps596e9fc0.jpg

Saturday, December 22, 2012

Home » » FANTASTIS VIDEO GANGNAM STYLE DITONTON 1 MILYAR ORANG

FANTASTIS VIDEO GANGNAM STYLE DITONTON 1 MILYAR ORANG









Fantastis itulah gambaran untuk penyanyi rap asal Korea
Selatan Psy, bagaimana tidak karya fenomenalnya “Gangnam Style” mencatatkan
sejarah baru dalam dunia maya. Video musik Gangnam Style di tonton 1 milyar
kali dihampir 75 negara, dengan rata-rata di lihat 200 juta orang per bulannya
di Youtube . Wow fantastis!




Sejak diunggah 15 Juli tahun lalu,
Gangnam Style dengan lagu dan dansa kuda yang atraktif berhasil membius dunia
dengan daya tarik universalnya yang kemudian bisa diterima oleh masyarakat
dunia.


Prestasi Gangnam Style yang dicapai
dengan hanya butuh 5 bulan ini kemudian menggeser popularitas “Baby” milik
Justin Bieber yang sebelumnya memegang rekor video terbanyak di tonton di situs
Youtube. Pemilik YouTube, Google, mengatakan video itu telah ditonton rata-rata
tujuh juta sampai 10 juta kali sehari.


Psy memang di tempat asalnya sudah
tenar, namun mendadak pada pertengahan 2012 pria berusia 34 tahun ini menjadi
selebriti dunia, saat Gangnam Style miliknya menyebar dengan cepat ke seluruh
dunia melalui internet. Tidak hanya itu saja awal bulan ini Google mengumumkan
"Gangnam Style" menjadi daftar pencarian kata tertinggi kedua tahun
2012 di belakang Whitney Houston, yang meninggal pada bulan Februari.




Di Indonesia sendiri, Gangnam Style masuk
daftar 10 video terpopuler di Youtube Indonesia. Sampai-sampai, ada aksi
sekitar 1.000 orang melakukan dansa bersama
(flash mob)
di Bundaran HI, Jakarta.




Gangnam Style juga menarik minat
orang-orang di berbagai penjuru dunia untuk membuat video parodi serupa.
Beberapa di antaranya ditonton jutaan kali. Video fans terhadap Gangnam Style
telah dilihat lebih dari 20 juta kali setiap harinya. Wow fantastis!


No comments:

Post a Comment

Thanks so much for taking the time to leave a comment :)

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ShareThis