twitterfacebookgoogle plusrss feedemail
Life-ex photo banner-211_zps596e9fc0.jpg

Tuesday, October 30, 2012

Home » » Manusia Individualis

Manusia Individualis









Sejatinya
ruang publik adalah milik bersama untuk dinikmati bersama. Namun seiring
tuntutan jaman, ruang publik kerap beralih tangan serta fungsi. Semula area
publik kini area privat. Dulu tempat bersosialisasi dan melakukan berbagai
kegiatan berfaedah kini wadah berbisnis dan mencari untung.


Kondisi
ini turut merupa manusia individualis di Tanah Air. Tak heran kita jumpai manusia akhir-akhir ini semakin eksklusif. Hubungan
di antara sesama mereka sendiri tampak lebih dangkal. Hubungan akan bertahan
lama sejauh menguntungkan mereka saja.


Kondisi
demikian tentu sangat memprihatinkan sekaligus miris, keseimbangan hidup
manusia kian hari kian terganggu. Ketiadaan ruang publik merupakan salah satu
penyebabnya.



Ketika ruang publik sedikit demi sedikit
digusur oleh kebutuhan jaman, maka proses berinteraksi akan berhenti dan mati. Maka
itu perlu kerja sama apik antar seluruh elemen masyarakat dengan pemerintah
yang bersangkutan. Yang ada sekarang hendaknya dijaga dan dirawat dengan baik. Tularkanlah
virus mencintai yang ada demi yang akan datang, niscaya mereka yang melihat dan
menyaksikan tergugah melakukan hal serupa. Nihil menuntut pemerintah membuka
ruang publik baru sedangkan yang ada tak terjaga.


    


Dimuat di Koran
Kompas, rubrik Kompas Kampus edisi Selasa 30 Oktober 2012






1 comment:

Thanks so much for taking the time to leave a comment :)

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ShareThis